Cara Bermain Capsa Di Mosterbola
Poker Tiongkok atau yang biasa disebut sebagai Capsa Susun mulai dikenal publik pada abad ke-19. Permainan itu biasa dimainkan di meja-meja kasino yang terkenal dan populer di Amerika Serikat. Kepopuleran Capsa Susun juga didukung oleh peraturan permainan yang mirip dengan Poker. Karenanya, banyak orang lebih cepat mengerti dan mulai memainkannya.
Namun sebenarnya, Capsa Susun sudah dimainkan sejak zaman Kaisar Mu-Tsung pada abad ke-10 Masehi di daratan Tiongkok. Banyak yang meyebut Capsa Susun berkembang di Tiongkok bersamaan dengan permainan Pai Gow. Saat itu, Capsa Susun dimainkan dengan menggunakan kartu tradisional yang berkembang di Negeri Tirai Bambu tersebut. Kini permainan Capsa Susun makin dikenal banyak orang di seluruh dunia.
ISTILAH DALAM PERMAINAN CAPSA
- Satuan
Kartu dikeluarkan sendirian. Tanpa kartu lain. Misalnya mengeluarkan K. - Pasangan (Pair)
Kartu dikeluarkan sepasang sekaligus. Syarat mengeluarkan pair adalah kedua kartu harus memiliki angka yang sama. Misalnya 3 & 3. Pair yang paling rendah adalah pair 3. Sedangkan pair yang paling tinggi adalah pair 2. Jika pairnya sama, maka pair yang memiliki kembang paling tinggi yang menang. - Threes
Kartu dikeluarkan tiga sekaligus. Syaratnya adalah ketiga kartu harus memiliki angka yang sama.
- Paket
Merupakan kombinasi 5 kartu. Berikut kombinasi-kombinasi yang diperbolehkan (diurutkan berdasarkan peringkatnya, dari yang terendah ke tertinggi) - Straight/ Seri
Merupakan kombinasi dengan angka yang berurutan. Misalnya 3-4-5-6-7, atau 9-10-J-Q-K. Untuk menentukan straight mana yang lebih tinggi biasanya yang dipilih adalah kartu terakhir di dalam straight tersebut. Misalnya 3-4-5-6-7 lebih rendah daripada 9-10-J-Q-K. Karena kartu terakhir dari straight 3-4-5-6-7 adalah 7, sedangkan kartu terakhir straight 9-10-J-Q-K adalah K. Tapi penentuan berdasarkan kartu terakhir tidak mutlak. Ada banyak variasi. Lihat bagian variasi. - Flush
Merupakan kombinasi dengan kembang yang sama. Nama flush ditentukan dari kembangnya. Flush yang memiliki angka tertinggi menang dari lawannya. Jika angka tertingginya sama, baru dilihat dari kembangnya. - Fullhouse/ Polo
Merupakan kombinasi antara pair dan threes. Nama polo ditentukan dari threesnya. Untuk menentukan polo mana yang lebih tinggi dilihat dari threesnya. Misalnya kombinasi threes Ace dan pair 3 akan menang melawan threes King & pair Jack. Walaupun pair Jack lebih tinggi dari pair 3. - Four of a kind/ Piting
Merupakan kombinasi empat kartu berangka sama dengan 1 kartu acak (bebas). Nama piting ditentukan dari empat kartu yang berangka sama. Ketika kombinasi piting dikeluarkan, 2 akan dibom. Maksudnya adalah dalam permainan satuan, 2 akan menjadi yang terendah, sedangkan Ace tertinggi. Untuk mengembalikan 2 menjadi satuan tertinggi, diperlukan piting lagi untuk kembali mengebom. - Straight flush/ seri kembang
Merupakan kombinasi 5 kartu berurutan. Untuk menentukan mana seri kembang yang lebih tinggi lihat dulu angkanya. Baru kemudian lihat kembangnya. Seri kembang tertinggi adalah 10-J-Q-K-A atau disebut juga royal straight flush.
Bila salah seorang pemain mengeluarkan kartu satuan, maka pemain berikutnya juga harus melawannya dengan satuan yang lebih tinggi. Misalnya 3dilawan dengan A . Satuan harus dilawan satuan. Pair harus dilawan pair. Threes harus dilawan threes. Dan paket harus dilawan paket. Bila pemain tersebut tidak punya kartu yang bisa melawannya, atau tidak ingin mengeluarkan kartu bisa melakukan pass atau lewat. Setelah pass, pemain tersebut tidak boleh mengeluarkan kartu lagi sampai trip baru dimulai.